Advertisement

Advertisement

Seminar Chairul Tanjung di UNS Batal Hari Ini

Hari ini Sabtu, 29 September 2012 seharusnya acara seminar nasional yang menghadirkan Chairul Tanjung dan Elang Gumilang yang diselenggarakan di UNS oleh LSP FKIP  ternyata di batalkan.Itulah kenyataan yang harus diterima seluruh peserta yang ingin mengikuti seminar tersebut. Karena tidak ada konfirmasi yang jelas sebelumnya oleh pihak panitia maka sebagian peserta seminar telah mendatangi tempat acara yaitu di auditorium UNS Solo. 

Mereka sebelumnya kaget bukan main, "kenapa bisa dibatalkan" tanya peserta seminar. Kemudian beberapa alasan meluncur dari mulut panitia seminar. Mereka mengatakan bahwa mereka meminta maaf atas batalnya seminar hari ini. Dan seminar akan di ganti pada tanggal 11 Oktober 2012. Mereka beralasan bahwa sebenarnya sudah melakukan pengumuman atau informasi kepada para peserta seminar lewat facebook dan sms. Tapi informasi dari beberapa peserta yang ditemui di auditorium mengatakan tidak ada pengumuman lewat fb ataupun sms. sedangkan data yang didapat jumlah peserta sekitar 1500 peserta, kalau cuma sms 1500 orang itu kan tidak begitu repot. apa guna panitia. mereka tidak dapat bekerja dengan sistem yang baik. harusnya panitia bagian informasi melakukan informasi yang terarah dan cepat, bukan malah seperti lepas tangan dan kurang bertanggung jawab.

Hal yang janggal yaitu pada saat yang bersamaan kenapa tempat seminar juga dipakai untuk acara ESQ yang diselenggarakan oleh pihak terrtentu. kalau seperti itu kan berarti informasi dibatalkannya seminar Chaitul Tanjung dan Elang Gumilang sudah lama diberitahukan oleh pihak pengisi seminar yaitu Chairul Tanjung dan Elang Gumilang kepada panitia penyelenggara jauh-jauh hari. Benar-benar mengecewakan..

Pihak penyelenggara juga mengatakan bahwa yang membatalkan acara adalah dari pihak Chairul Tanjung. Ini juga hal yang menurut saya tidak pantas dilakukan oleh orang yang memiliki reputasi yang baik. bukannya sebuah agenda atau jadwal tertentu itu sudah disusun jauh-jauh hari. kecuali ada hal-hal yang mendesak dan darurat mungkin dapat dimaklumi. Yang jelas disini yang harusnya bertanggung jawab adalah pihak panitia penyelenggara yaitu LSP FKIP UNS..mana tanggung jawab anda..
alasan anda apakah dapat dibuktikan..
semoga ini menjadi pembelajaran untuk pihak penyelenggara..

beginilah sedikit kisah acara seminar yang sebenarnya sudah dinanti-nantikan ternyata BATAL hari ini..

Subscribe to receive free email updates:

3 Responses to "Seminar Chairul Tanjung di UNS Batal Hari Ini"

  1. semoga tidak mundur lagi....

    ReplyDelete
  2. kalo mo ngubungi pak chairul bisa kemana y? mksh. mo ngadain seminar juga nih. thx sob.

    ReplyDelete