Advertisement

Advertisement

Thank You Obama: Americans Tweet Their Gratitude #ThankYouObama

#ThankYouObama
Presiden Amerika yang baru yaitu Donald Trump akhirnya dilantik, Tweet #ThankYouObama membanciri lini masa Twitter. Jelang pelantikan Presiden Terpilih Amerika Serikat (AS), Donald Trump, nama Obama mencuat di trending topic jejaring sosial Twitter. Para pengguna akun social media Twitter kali ini membanjiri linimasa Twitter dengan tanda pagar (tagar) #ThankYouObama.

Tweet dengan hashtag #ThankYouObama bahkan mencapai lebih dari 266 ribu twit, dan sepertinya akan terus bertambah karena saat ini sudah memuncaki trending topic worldwide. Mayoritas pengguna Twitter mengungkapkan rasa terima kasih kepada presiden yang sempat tinggal di Indonesia semasa kecilnya tersebut. Netizen juga mengungkapkan kesedihannya melepas Obama.

"#ThankYouObama for showing the world that love wins, always.," kicau akun @NoControlProjec

Akun @victormatara juga mengatakan "Last hours that you can retweet this #ThankYouObama,".

Salah satu netizen juga mengungkapkan pujiannya untuk Obama, "Obama you inherited the 2nd worse economy in history created by the last rich republican president bush & you handled it ," kata akun @theforceful

Salah satu netizen juga mengucapkan rasa terima kasihnya, "Thank you for letting people know this IS okay. #ThankYouObama #ObamaFarewell", tulis akun @AndreaArizaga

Bahkan akun berbagi @BeritaUNS pun tak mau ketinggalan mengucapkan, "#ThankYouObama for your dedication".

Kenapa begitu banyak ucapan terima kasih yang dilontarkan para netizen di lini masa Twitter? Tentu sosok obama yang dari awal kemunculannya sudah mengguncang dunia dan membuat berbagai  terobosan bagi Amerika dan dunia akan selalu dikenang oleh warga Amerika maupun masyarakat dunia.  

Senator Barack Obama dari Illinois berhasil mengalahkan pesaingnya, Senator John McCain dari Arizona dalam pemilu Presiden Amerika Serikat (AS) ke-44. Kemenangan Obama telah membuat sejarah baru di AS. Ia menjadi warga Afrika Amerika pertama yang berhasil menginjakkan kaki di Gedung Putih.

Dalam wawancara dengan Fox, Obama mengatakan prestasi terbesarnya saat menjadi presiden adalah berhasil "menyelamatkan ekonomi AS dari depresi besar," usai krisis finansial tahun 2008. #ThankYouObama semoga tetap berkarya untuk kemajuan dunia, salam kami dari Indonesia. 


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Thank You Obama: Americans Tweet Their Gratitude #ThankYouObama"

Post a Comment